Pada hari Selasa, 15 Juli 2025, Balai Diklat Keuangan (BDK) Pontianak bersama Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Kalimantan Barat melakukan kunjungan kerja ke Kantor Desa Sungai Raya. Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara instansi vertikal Kementerian Keuangan dengan pemerintah desa dalam rangka edukasi dan penguatan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya kesadaran perpajakan serta pengelolaan keuangan negara yang baik.
Dalam pertemuan tersebut, perwakilan dari BDK Pontianak memberikan sosialisasi terkait program pelatihan dan pengembangan kompetensi di bidang keuangan negara. Sementara itu, pihak Kanwil DJP Kalimantan Barat menyampaikan materi mengenai peran pajak dalam pembangunan nasional dan pentingnya partisipasi masyarakat dalam kepatuhan perpajakan.
Kepala Desa Sungai Raya beserta perangkat desa menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar kerja sama seperti ini dapat terus berlanjut,